Minggu, 25 November 2012

Aplikasi Komputer dan Penggunaan Internet


a. Pengertian komputer
Menurut V.C. Hamacher et al, 1982 “Komputer merupakan mesin penghitung elektronik yang dengan cepat dapat menerima informasi input digital, memrosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya dan menghasilkan output informasi”. Sedangkan Robert H. Blissmer, 1985 berpendapat bahwa “Komputer ialah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima input, memroses input, menyimpan perintah-perintah dan menyediakan output dalam bentuk informasi”. Elias M. Awad mendefinisikan “Komputer sebuah alat hitung yang memproses data untuk disajikan dalam bentuk data digital dan data analog”.

“Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data dengan cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan agar secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memrosesnya, dan menghasilkan output di bawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi program (Sistem Operasi) yang tersimpan di didalam penyimpannya (stored program)” (Donald H. Sanderes, 1985).

Sementara Larry Long dan Nancy Long mengatakan “Komputer adalah alat hitung elektronik yang mampu menginterpresentasikan dan juga melaksanakan perintah program untuk input, output, perhitungan, dan operasi-operasi logik”. Kemudian William M. Fuori
Berpendapat “Komputer adalah suatu alat pemroses data yang dapat melakukan perhitungan besar secara cepat, termasuk perhitungan aritmetika dan operasi logika, tanpa campur tangan dari manusia”. Pengertian lainnya “Komputer adalah mesin multiguna yang dapat diprogram, yang menerima data (fakta-fakta dan gambar-gambar kasar) dan memproses atau memanipulasinya ke dalam informasi yang dapat kita gunakan” (Williams, Sawyer).

b. Fungsi dan Manfaat Komputer
Sekarang mari kita bahas apa fungsi dan manfaat komputer bagi kita :
     1. Komputer Sebagai Sarana Mempermudah Kerja :
Dengan komputer banyak pekerjaan yang dapat di selesaikan dengan mudah, bila dahulu orang mengetik surat harus dengan mesin tik, dan bila ada kesalahan maka kertas tersebut akan di sobek dan di ketik ulang kembali, selain itu dengan mesin tik dokumen yang telah di ketik tidak dapat di edit kembali, sementara dengan menggunakan komputer kita dapat mengetik dokumen, mengedit dan menyimpan dokumen tersebut untuk dapat di edit berulang-ulang.

     2. Komputer Sebagai Sarana Komunikasi
Zaman dahulu bila berkomunikasi dengan seseorang yang berada jauh dari kita, kita dapat menggunakan fasilitas telepon, tapi itu kita hanya mendengar suara teman atau saudara kita. Dengan komputer kita dapat :
•     Berbicara dengan teman atau saudara kita
•     Sambil bicara kita bisa melihat mereka dengan menggunakan Webcam
•     Dapat menuliskan kata-kata kita kepada mereka (Chating)
•     Juga kita dapat menulis surat kepada mereka (Email)
•     Kita dapat mengirim gambar atau file kepada mereka dll

     3. Komputer sebagai Alat Hiburan
Dahulu alat hiburan kita hanyalah radio, tape, televisi dan jalan-jalan untuk mengetahui kondisi dan situasi dari satu wilayah. Dengan komputer kita dapat mengghibur diri kita dengan berbagai fasilitas yang terdapat pada komputer antara lain :
•    Mendengar lagu-lagu atau musik melalui CD/DVD atau melalui Internet
•    Menonton Vidoe lewat kaset CD/DVD atau melalui Internet
•    Bermain Game, dengan aplikasi game yang kita Install sendiri atau Game online
     dengan Internet.
•    Berhubungan dengan teman melalui fasilitas Chating, atau Webcam
•    Nonton TV, dari saluran TV Reciver yang kita pasang pada komputer atau melalui TV
     Chanel Online dengan Internet

     4. Komputer Sebagai Alat Pendidikan
Dahulu fasilitas pendidikan hanya kita peroleh melalui Sekolah, dan selain di sekolah informasi pendidikan dapat kita peroleh melalui media Radio, Televisi, Koran, dan tempat-tempat kursus. Dengan menggunakan Komputer yang terhubung dengan Internet ataupun tidak kita dapat memperoleh pendidikan dan Ilmu pengetahuan, antara lain :
•     Dari aplikasi yang kita Install. Setiap aplikasi yang kita install pasti ada menu
      bantuannya (Help) yaitu tutorial cara menggunakan program dan pelatihan.
•     Aplikasi yang kita Install dapat membuat kita menjadi ahli dalam beberapa bidang
     seperti : Adobe photoshope, dengan aplikasi ini kita bisa menjadi seorang yang mahir
     bidang grafis, Power Point ; dengan aplikasi ini kita menjadi seorang yang mahir di
     bidang persentasi, Autocad ; dengan aplikasi ini kita bisa menjadi seorang yang mahir
     di bidang disain arsitektur dll.
•     Selain dari aplikasi yang kita install, bila kita terhubung dengan Internet kita dapa
      memperoleh pendidikan atau Ilmu pengetahuan seperti : Sejarah, Kebudayaan,
      Matematika, Sosial, Biologi, Kedokteran atau Kesehatan, Ekonomi, Politik, Website
      Design, Bahasa (segala Bahasa dapat di peroleh), pengetahuan Agama dll.

     5. Komputer Sebagai Sarana Informasi
Dengan komputer kita dapat melihat atau memperoleh informasi yang kita butuhkan seperti :
•     Informasi pendidikan, Tempat-tempat Pendidikan
•     Informasi Hiburan, mencari tempat-tempat Hiburan
•     Informasi Travel, mencari dan memesan tiket transprotasi
•     Informasi Produk, mencari produk yang kita inginkan.
•     Informasi Pekerjaan, menjari lowongan kerja.
•     Informasi Berita, mencari kejadian atau berita dalam dan luar negeri
•     Informasi Cuaca, mengetahui keadaan cuaca saat ini
•     Informasi Lalulintas, mengetahui situasi lalulintas
•     Informasi Kesehatan, mencari tips kesehatan serta tempat2 untuk pengobatan.
•     Informasi Politik
•     Informasi Perdagangan
•     Informasi Usaha, mencari peluang untuk membuka usaha
      dan masih banyak lagi informasi yang dapat kita peroleh dari Komputer yang
      terhubung dengan Internet.

     6. Komputer Sebagai Sarana Usaha
Selain untuk komunikasi, Mempermudah pekerjaan, serta alat hiburan, komputer juga dapat dipergunakan sebagai alat untuk melakukan banyak usaha yang mendatangkan penghasilan bagi kita antara lain :
•     Membuat Rental Komputer
•     Membuat Warnet
•     Membuat Usaha percetakan
•     Membuat usaha Vidoe Editing
•     Membuat Usaha Ringtone dan Wallpaper ke Hp
•     Membuat Usaha Sablon
•     Membuat usaha Service dan Install Komputer Software
•     Membuka usaha Disain Arsitektur.
•     Membuka Usaha disain Grafis untuk periklanan
•     Membuka Usaha disain Website
•     Membuka Usaha programer akounting dan keuangan
•     Membuka Usaha Kursus Komputer
•     Membuat Jasa Website sebagai media Informasi
•     Mengarang dan membuat buku Online yang dapat di jual
•     dll

     7. Komputer Sebagai Sarana Kontrol
Dibeberapa pabrik, Perhotelan, dan perusahaan banyak komputer dipergunakan sebagai sarana untuk mengontrol atau mengoperasikan system seperti :
•     Mengontrol kamera security
•     Mengontrol pengoperasian mesin Robot pabrik
•     Mengontrol Escalator
•     Pengontorlan pencahayaan untuk lampu Studio rekaman
•     Pengontrolan peralatan Editing Video
•     Pengontrolan tata lampu traffic jalan
•     Pengontrolan system jaringan Network
•     dll

     8. Alat Reproduksi/Duplikasi
Alat untuk memperbanyak dokumen yang ada di kantor. Bervariasi dari mulai dari mesin stensil, mesin fotocopy, sampai dengan mesin offset dengan berbagai kemampuan sesuai dengan kebutuhan kantor untuk menunjang tugas administratif perkantoran. Di antaranya Microsoft Office dan OpenOffice.

c. Pengertian Internet
Internet adalah kependekan dari Interconnected-Networking, yaitu sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Manakala Internet (huruf 'I' besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet, cara menghubungkan rangkaian dengan kaidah ini dinamakan Internet-Working” (id.wikipedia.org/wiki/Internet, diakses pada Senin, 15 Oktober 2012 pukul 19.13 WIB).

d.  Fungsi dan Manfaat Internet
Secara umum ada banyak manfaat yang dapat diperoleh apabila seseorang mempunyai akses ke internet, yaitu :
1.   Sebagai “Perpustakaan Online”
Maksudnya, dengan menggunakan internet kita dapat mencari informasi apapun
      dengan mudah, kapan saja, dan dimanapun, tanpa memakan biaya berlebih karena adanya
      Google atau Wikipedia user.
2.   Dapat digunakan sebagai “Bisnis Online”
Banyak orang yang menggunakan internet sebagai lahan untuk mencari uang atau
      mendapat keuntungan secara online. Misalnya berjualan suatu produk lewat media sosial
      Facebook, atau media sosial lainnya.
3.   Sebagai Sarana Komunikasi
Dengan adanya media sosial yaitu Facebook dan Twitter, orang-orang diseluruh dunia
      bisa terhubung secara online tanpa dibatasi oleh ruang dan waktu.
4.   Sebagai Sarana Hiburan
Penyediaan Game Online di internet, dapat menjadi hiburan untuk anak muda masa
      kini yang membutuhkan refreshing otak.
5.    Adanya E-book
Dengan adanya e-book, buku-buku yang harganya cukup mahal bisa kita minimalisir
     dengan mendownload di e-book.
Selain itu, internet juga sangat memberi manfaat bagi dunia pendidikan, yaitu :
•   Kemampuan dan kecepatan dalam komunikasi, bahkan sekarang telah dimungkinkan menggunakan peralatan berbasis multimedia dengan biaya yang relatif murah sehingga dimungkinkan untuk melaksanakan pendidikan jarak jauh.
•   Ketersediaan informasi yang up to date telah mendorong tumbuhnya motivasi untuk membaca dan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang terjadi di berbagai belahan dunia.
•   Adanya fasilitas untuk membentuk dan melangsungkan diskusi kelompok (news group) sehingga akan mendorong peningkatan intensitas kajian Iptek.
•   Melalui Web pendidikan, proses belajar mengajar dapat dilakukan secara dinamis, tidak tergantung waktu dan ruang pertemuan. Semua materi belajar dapat diperoleh dengan mudah pada situs-situs pendidikan yang tersedia. Dengan demikian biaya pendidikan dapat ditekan serendah mungkin karena peserta didik tidak perlu menanggung uang gedung lagi.
•   Melalui E-mail, konsultasi dapat dilakukan secara pribadi antar peserta didik dan pendidik ataupun dengan rekan lainnya.


Sumber : Tugas Kuliah Aplikasi Komputer dan Penggunaan Internet

3 komentar:

  1. Pendapat saya mengenai perkembangan computer pada saat ini yaitu, seiring dengan kemajuan zaman dan teknologi, computer yang muncul saat ini akan menjadi semakin ringkas dan gegas dibandingkan dengan perangkat computer pada tahun-tahun sebelumnya. Hal ini dikarenakan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dapat diciptakan manusia agar dapat semakin mempermudah kehidupan umat manusia. Dapat dilihat ukuran secara fisik dari computer yang beredar saat ini semakin ringkas, portable, cepat dan disertai dengan efisiensi dari pengoprasian computer tersebut sehingga semakin banyak benefit yang kita dapat dari perangkat komputer dari hari ke hari.

    Sekian pendapat saya. terima kasih

    BalasHapus
  2. postingannya bermanfaat banget , makasih ya infonya . di tunggu postingan lainnya

    BalasHapus
  3. tentu dengan adanya blog, itu akan sangat membantu kita semua untuk mengepresikan diri, dan menurut saya blog ini merupakan bentuk dari seni, dan blog ini sebagai blog yang baru di buat sudah cukup baik mulai dari tampilan sampai isi yang di sampaikan

    BalasHapus